Page copy protected against web site content infringement by Copyscape

08 Oktober 2007

Persebaya

Persebaya Surabaya, suatu tim kebanggaan masyarakat Surabaya. Tim ini didirikan pada tanggal 18 Juni1927 oleh Paijo dan M. Pamoedji. Awalnya tim ini bernama Soerabhaiasche Indonesische Voetbal Bond (SIVB). Tim ini juga turut membidani berdirinya PSSI bersama VIJ Jakarta, BIVB Bandung (sekarang Persib Bandung), MIVB (sekarang PPSM Magelang), MVB (PSM Madiun), VVB (Persis Solo), PSM (PSIM Yogyakarta).Persebaya pernah menjuarai Liga Indonesia 2 kali dan kompetisi Divisi I sebanyak 2 kali. Saat ini tim yang diarsiteki oleh Suhatman Iman berada di Zona Tengah Wilayah Timur Divisi Utama.
Persebaya banyak melahirkan pemain-pemain terkenal seperti Hendro Kartiko, Rusdi Bahalwan, Rudi Keltjes, Bejo Sugiantoro, Anang Ma'ruf, dan lain sebagainya. Salah satu yang cukup dikenang adalah Eri Irianto. Pemain Timnas era 1990-an ini meninggal pada tahun 2000 setelah tiba-tiba menderita sakit saat Persebaya menjamu PSIM di Surabaya.
Sumber  : Internet

Tidak ada komentar:

Blogger Indonesia